Work Shop Industri Hulu Migas Kepada Pemda Banggai yang di fasilitasi JOB Pertamina Medco E&P Tomori Sulawesi yang digelar di Hotel Aston, Makassar, Kamis (4/11).[Foto:Bagian Prokopim Setda Banggai]
BANGGAIPOST.COM,Makassar- Bupati Banggai Ir.H.Amitudin Tamoreka berharap Pemerintah Pusat dapat mempertimbangkan agar Kabupaten Banggai mendapatkan kompensasi dari produksi Kondensat.
“Kami menyadari dengan penuh kerendahan hati bahwa produksi bawaan dari gas yakni kondensat tidak diatur dalam bagi hasil sesuai peraturan perundang-undangan, namun ada secerca harapan untuk mendapatkan kompensasi dari produksi kondensat,” pinta Bupati dihadapan kementrian ESDM dan SKK Migas di sela sela Work Shop Industri Hulu Migas yang di pusatkan di Hotel Aston Makassar, Kamis (4/11).
Selain harapan itu, dikesempatan yang sama Bupati menghaturkan terima kasih kepada Pemerintah Pusat yang telah memberikan bagi hasil minyak bumi dan gas Bumi, dimana Kabupaten Banggai sebagai Kabupaten Penghasil telah mendapatkan dana transfer sesuai perhitungan, hasil rekonsiliasi dan pembayaran melalui lebih salur dan kurang salur.
“Oleh karena itu Pemerintah Kabupaten Banggai dapat diberikan prioritas melalui metode lebih dan kurang salur dimaksud,”pungkasnya. (NS/BP)