BANGGAIPOST,Luwuk- Aksi peduli kemanusiaan korban gempa Mamuju-Majene, Sulawesi Barat terus digalakkan oleh sejumlah kalangan di daerah ini. Tak terkecuali Forum Dinamika Keluarga Besar Karaton (FDKBK) Luwuk.
Komunitas yang bermarkas di Kelurahan Karaton itu, kembali menyalurkan bantuannya, Senin (25/1). Bantuan tersebut diserahkan ke Posko Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banggai untuk kemudian disalurkan secara langsung kepada korban Gempa Sulbar.
Sebanyak 100 Dos Mie Instan diserahkan oleh Ketua Umum FDKBK Bony Badalu bersama sejumlah pengurus kepada PMI.
Adapun bantuan itu merupakan partisipasi pengurus dan sejumlah pihak untuk meringankan beban masyarakat korban gempa Sulbar,”Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Forum Dinamika Keluarga Besar Karaton untuk membantu meringankan kesulitan dan memberikan kebutuhan masyarakat terdampak bencana alam ini,”tutur sejumlah pengurus FDKBK. (NS)