BANGGAIPOST,Luwuk- Bupati Banggai Ir.H Amirudin Tamoreka secara resmi membuka kegiatan Musyawarah Daerah (MUSDA) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulteng, yang dipusatkan di Ball Room Hotel Estrella Luwuk, Kamis (8/7)
Dalam sambutannya Bupati menegaskan, orientasi dalam pengembangan sebuah organisasi adalah untuk memberdayakan setiap potensi yang dimiliki, khususnya dalam menyahuti perkembangan era globalisasi saat ini.
Untuk itu, dibutuhkan motivasi para anggota lebih berperan secara aktif, ikut serta membangun perekonomian bangsa, khususnya di daerah Sulawesi tengah.
Begitupun, HIPMI Sulteng. Harus mampu mendesain program kerja diberbagai sektor dalam hal menjawab tantangan di era saat ini,” Tentunya disesuaikan dengan kemampuan dan kondisi wilayah, yang sejalan dengan arah prioritas pembangunan daerah khusus Kabupaten Banggai dan Provinsi Sulteng pada umumnya,”terangnya.
Upaya peningkatan berbagai sektor pembangunan sambung Bupati, harus dibarengi dengan menciptakan sebuah terobosan. Dengan begitu akan terwujud usaha produktif sebagai sumber pendapatan masyarakat,”Tentunya usaha yang memiliki prospek pasar baik memenuhi kebutuhan dalam negeri maupun luar negeri,”tuturnya.
,”Kepada saudara-saudara yang akan melaksanakan MUSDA HIPMI, saya harapkan kiranya mampu menggairahkan dan meningkatkan aktivitas dan motivasi bagi para anggota, senantiasa melakukan pengkajian terhadap peluang pengembangan usaha-usaha dan ketersediaan potensi sumber daya alam yang ada di daerah ini, untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi,”tambah Bupati.
Diakhir sambutannya, Bupati berharap, melalui momentum MUSDA ini, akan terpilih ketua dan pengurus HIPMI Sulteng, yang dipandang mampu mengakomodir aspirasi dalam hal merekomendasikan sejumlah program kerja yang realistis. Untuk kemudian diaplikasikan dalam mewujudkan tatanan organisasi yang maju dan mandiri
,”Musyawarah Daerah HIPMI Sulteng yang dilaksanakan hari ini, memiliki makna yang sangat penting. Diharapkan dapat melahirkan berbagai program kerja sebagai acuan pengurus dan anggota untuk ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan pembangunan daerah yang sama kita cintai,”pungkasnya berharap.
Sekadar diketahui, selama pelaksanaan Musda panitia penyelenggara menerapkan protokol kesehatan Covid-19 sebagaimana yang dianjurkan Pemerintah.(NS/Fkp)