BANGGAIPOST, Luwuk- Tim Asistensi Direktorat Lalulintas Polda Sulteng menggelar supervisi Operasi Patuh Tinombala 2020 di Mapolres Banggai, Kamis (30/7). Kedatangan Tim Ditlantas Polda Sulteng tersebut diterima langsung Kasat Lantas AKP Muhammad Fadhlan SH, SIK.
AKP Muhammad Fadhlan, menjelaskan, kedatangan tim astitensi itu guna mengecek sampai sejauhmana pelaksanaan operasi patuh berlangsung sesuai target yang telah ditentukan,“Tim juga mengecek kelengkapan administrasi pendukung juga laporannya,” jelas AKP Muhammad Fadhlan.
Perwira tiga balak ini mengatakn, dari hasil pemeriksaan tim astitensi Ditlantas Polda Sulteng bahwa seluruh data, administrasi dan kelengkapan lainnya terkait pelaksanaan Ops Patuh Tinombala-2020 sudah lengkap,“Tim juga berpesan agar seluruh anggota yang terlibat operasi patuh memaksimalkan kegiatan sesuai perencanaan masing sehingga tujuan operasi dapat terpenuhi,” tutup Kasat.(NS/Hmp)