banner 728x250

Warga Bangketa Kecewa Janji Bus Sekolah tak Kunjung Terealisasi

Ustd.Idam

NUHON- Warga Bangketa, Kecamatan Nuhon, Kabupaten Banggai kecewa kepada pemerintah daerah yang tak kunjung merealisasikan pengadaan Bus Sekolah dan Alat Musik Hadrah.

Padahal bus sekolah merupakan kebutuhan yang sangat urgen agar para pelajar tak lagi kesulitan alat transportasi saat akan berangkat atau pulang sekolah.

Kekecewaan tak kunjung direalisasikannya pengadaan Bus Sekolah dan alat musik Hadrah ini diungkapkan Ustad Idam, warga Bangketa, saat Kampanye Calon Wakil Bupati Banggai, Samsul Bahri Mang, kemarin.

“Waktu itu saya dijanji oleh Bapak Bupati Bus sekolah untuk dari Balingara Nuhon, dan alat musik Hadrah untuk anak-anak MI dan MA,” kata Ustadz Idam.

Bahkan sambung Idam, untuk mengharapkan dua bantuan itu terealisasi, Ia harus membuat proposal sebagai syarat. Namun alih-alih terealisasi, hingga memasuki Pilkada kembali, janji bantuan itu tak kunjung direalisasikan.

Olehnya, Ia berharap kepada Pasangan Calon nomor urut 3 ini, yakni Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang jika terpilih memimpin Banggai, bisa merealisasikan apa yang menjadi visi misinya.

“Kami warga Bangketa cuma meminta kalau Ibu dan Bapak jadi orang nomor satu (terpilih memimpin Banggai) bangunkan satu sekolah SMA di Bangketa ini,” pinta Ustadz Idam, yang disambut riuh tepuk tangan warga lainnya tanda setuju.

Ustadz Idam menilai, Paslon nomor urut 3 yang mengusung tagline Banggai Hebat dimulai dari ibu ini layak memimpin daerah ini.

Kedermawanan dan niat yang tulus, Sulianti Murad dan Samsul Bahri Mang terus mendapat dukungan masyarakat dalam Pilkada Banggai yang voting day-nya 27 November 2024.

Sebelum mengakhiri pembicaraannya, Ustadz Idam berpesan kepada Paslon Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang, jika terpilih nanti, bisa membawa Banggai menjadi daerah yang religius.

“Karena biar sehebat apapun kita membangun daerah ini, tapi kalau banyak berbuat dosa masyarakatnya, maka Allah bisa hancurkan daerah ini,” pesan Ustadz Idam.

Mendengarkan keluhan itu, Cawabup Banggai, Samsul Bahri Mang menegaskan, persoalan itu yakni Bus sekolah akan menjadi prioritasnya dalam program di sektor pendidikan.

Apalagi belum lama ini, viral di sejumlah media, potret buram dunia pendidikan di Kabupaten Banggai. Para siswa harus rela naik tronton untuk pergi ke sekolah. Itu tentunya sangat berisiko untuk keselamatan siswa.

Olehnya, Paslon Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang siap menyelesaikan problem ini ketika terpilih memimpin Kabupaten Banggai. (*)