Pengukuhan Tim Pejuang Milenial Hatimu (PMH) Kecamatan Bualemo oleh Calon Bupati Banggai,Hj.Sulianti Murad,SH,.MM, Senin (5/10)
BANGGAIPOST,Bualemo- Tim Pejuang Milenial Hatimu (PMH) Kecamatan Bualemo mengungkapkan sejumlah alasan kaum muda mendukung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Banggai nomor urut 1,Hj.Sulianti Murad-Zainal Abidin Alihamu (Hatimu).
Pertama, kaum milenial menilai bahwa pembangunan infrastruktur jalan diberbagai tempat di Kecamatan Bualemo, tak lepas dari kontribusi besar pengusaha sukses Murad Husain yang tak lain adalah orang tua Hj.Sulianti Murad.
Yang kini karakter sang tokoh pengusaha Murad Husain itu diwarisi oleh sang srikandi Banggai Calon Bupati nomor urut 1, yang bertarung dalam momentum Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) yang dihelat 9 Desember 2020 mendatang,”Anti Murad memiliki karakter dan jiwa yang sama dengan ayahnya. Ini dibuktikan dengan kiprahnya dalam organisasi sosial membantu dengan tulus masyarakat yang membutuhkan jauh sebelum rakyat memintanya untuk maju dalam pertarungan Pemilukada Banggai,”tutur salah satu tokoh milenial Fajrun disela-sela kegiatan pengukuhan PMH Kecamatan Bualemo, Senin (5/10)
Kedua, kaum milenial mengakui, kesuksesan dalam dunia pendidikan yang mereka raih, tak lepas dari kontribusi perusahaan milik Murad Husain yang telah mempekerjakan orang tua mereka, sehingga anak-anak dapat melanjutkan pendidikannya hingga ke perguruan tinggi.
Ketiga, komitmen Sulianti Murad yang tak diragukan. Ia dinilai mampu untuk mengembangkan program ungggulan, yang mennyentuh hak-hak dasar masyarakat. Diantaranya pemberian Modal usaha bagi anak-anak muda kreatif, peningkatan kesejahteraan petani dan nelayan, serta program pendidikan dan kesehatan gratis. (NS)