BANGGAI POST.COM, Nuhon – Bertempat di lapangan Sepak Bola Desa Pakowa Bunta, Camat Nuhon kecamatan Nuhon Kabupaten Banggai Ihwan Ahmad membuka kegiatan Semi Open Turnamen Sepak bola yang memperebutkan Piala Oktavianus Habi, Sabtu (12/2).
” Atas nama Bupati dan Wakil Bupati Banggai, turnamen ini saya buka secara resmi, ujarnya.
Camat juga menghimbau kepada semua tim yang bertanding untuk menjunjung tinggi sportifitas.
” Saya harap kepada semua tim yg ikut dalam turnamen ini agar menjaga sportifitas,”tutupnya.
Sementara itu Ketua Panitia yang juga sponsor tunggal kegiatan ini menyampaikan, turnamen ini akan berlangsung selama satu bulan yang diikuti 26 tim kesebelasan yang ada di wilayah Bunta bersaudara.
” Selama satu bulan kedepan turnamen ini akan berlangsung, diikuti oleh 26 Tim Kesebelasan yang ada di 3 kecamatan yakni, Bunta, Nuhon dan Simpang Raya, Pungkasnya.
Pada pembuka kesebelasan Mutiara Covid Bunta versus Tunas Muda Saiti Allstar Nuhon, yg dimenangkan Mutiara Covid dengan skor 2-1.”(al/yl)