RAKER : Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepa memimpin langsung rapat kerja bersama Kepala-kepala Desa dan BPD se-kabupaten Banggai Laut. (FOTO MOHAMAD IKBAL/BANGGAI POST)
BANGGAI POST, BALUT– Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepa menggelar rapat kerja dengan Kepala Desa beserta BPD se-kabupaten Banggai Laut, Senin (4/10) di Gedung Ali Hamid.
Bupati menyampaikan, bahwa semua permasalahan yang dihadapi baik masalah yang ada di kabupaten, kecamatan sampai ke tingkat desa membutuhkan kerjasama. Karna semua masalah akan teratasi manakala pihak-pihak yang berkepentingan duduk bersama membicarakan dan menyelesaikannya. “Baik Bupati, Wakil Bupati, Sekda, Kepala-kepala OPD, Camat, kepala Desa dan BPD. Harus bekerjasama untuk menyelesaikan masalah,” kata Bupati Sofyan.
“Saya membutuhkan kerjasama yang baik untuk membangun daerah ini,” tandasnya.
Pada kesempatan itu juga, Bupati meminta kepada kepala desa dan BPD untuk selalu berkomunikasi, jangan membuat jarak. Jika ada masalah di desa langsung dikomunikasikan dengan cepat jangan menunggu. “Jangan buat jarak dengan saya, komunikasi sangat penting. Bagaimana saya tau masalah yang bapak-ibu hadapi kalau tidak pernah komunikasikan dengan saya,” tuturnya.
Orang nomor satu di kabupaten Banggai Laut itu juga meminta kepada para kades yang rawan banjir untuk segara disampaikan. Jika tidak disampaikan maka tidak akan masuk dalam program dan kegiatan dinas. “Kita tidak punya data yang valid terkait desa-desa. Maka tugas kepala desa yang mengetahui kondisi desa sebenarnya sampaikan sesuai keadaan desa. Jangan juga kepala desa membuat data yang tidak benar,” terang Bupati Sofyan.
“Begitu juga desa-desa yang memiliki potensi pariwisata. Data pariwisatanya dilengkapi, perbaiki dan dimanfaatkan secepatnya. Saya butuh data yang valid dan untuk mendapatkan itu, kepala-kepala desa kuncinya,” jelasnya. (IK)