banner 728x250 banner 728x250

Persetujuan Raperda APBD 2023, Dua Fraksi Ingatkan Pemda Untuk Konsisten

BANGGAI POST, BALUT– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pemerintah Daerah kabupaten Banggai Laut telah menyetujui Raperda APBD Kabupaten Banggai Laut Tahun Anggaran 2023 pada paripurna yang dilaksanakan, Rabu (30/11) malam.
Meski telah disetujui bersama, dua fraksi dari lima fraksi yang ada di DPRD Banggai Laut memberikan catatan pada pemerintah daerah kabupaten Banggai Laut akan pelaksanaan APBD 2023 kedepan. Dua fraksi tersebut yakni Fraksi Nurani Kebangsaan dan Fraksi Merah Putih.

Fraksi Nurani Kebangsaan melalui juru bicara Mursalam meminta pemerintah daerah untuk menghargai persetujuan paripurna hari ini. Karna APBD ini telah dibahas secara bersama-sama antara DPRD dalam hal ini Tim Banggar DPRD dan TAPD.
“Jangan ada lagi paripurna diatas paripurna atau pembahasan diatas pembahasan setelah persetujuan ini,” tegasnya.
Selain itu juga, Ketua Partai Hanura Banggai Laut itu meminta kepada pemda untuk tahun 2023 gaji para honorer dibayarkan tepat waktu.
Sedangkan itu, Fraksi Merah Putih melalui juru bicara Fraksi H. Alauddin H. Ilyas meminta kepada pemda melalui TAPD untuk tetap konsisten apa yang menjadi pembahasan dan telah disetujui bersama.
“TAPD harus konsisten dengan apa yang kita telah sepakati secara bersama-sama,” tuturnya. (IK)