banner 728x250

Diskusi Publik HTN: Tanpa Hilirisasi Pertanian Menjadi Halusinasi

Diskusi Publik memperingati Hari Tani Nasional (HTN).[Foto:Istimewa]

BANGGAIPOST.COM,Luwuk- Hari Tani Nasional (HTN) merupakan catatan sejarah perjuangan petani di Indonesia di tandai dengan lahirnya Undang-undang pokok agraria (UUPA) 24 September 1960.

Dengan tema, Menggagas hilirisasi sektor pertanian sebagai penopang pembangunan pertanian yang maju dan berkelanjutan di Kabupaten Banggai, Gerakan mahasiswa nasional Indonesia Luwuk Banggai dan Bonua Indonesia peringati HTN.

Hari Tani Nasional kali ini diperingati dengan menggelar Diskusi publik di Kedai Friedzone, Minggu, (25/9/2023).

“Sektor pertanian menjadi sektor penopang dalam komiditi ekspor. Terkait hilirisasi selain teknologi yg berkemajuan tetapi juga yaitu sumber daya manusianya. Kendala lapangan Manajemen sektor pertanian ksusunya petani yang belum melek teknologi di beberapa wilayah” Tutur Akad, mewakili Dinas TPHP Banggai.

Disisi lain Ketua DPC PDIP Kabupaten Banggai, Dr. H. Herwin Yatim mengatakan, konsep hilirisasi yaitu bagaimana kemudian kita memikirkan pasar terhadap produk-produk pertanian pasca panen.

“Pemda harus memikirkan insudtri pertanian yang bervisi kerakyatan dalam menopang hilirisasi sehingga kemajuan petani kecil dari hasil produknya bisa memberikan nilai lebih. Pemeritnah daerah harus memfasilitiasi mendapatkan pemodalan melalu Kredit Usaha Rakyat” Tururnya.

Dalam hal hilirisasi sektor pertanian menitikberatkan kemajuan dan keberlanjutan. Hal ini yang di utarakan Edi Sutrisno, selaku Dewan pembina Serikat petani Kakao Kabupaten Banggai.

“Penerimaan daerah terhadap pertanian sawit sangat minim dan pemerintah harus melaksanakan tanggung jawabnya.

Komitmen pemerintah daerah terhadap hilirsasi belum ada. Karena itu kita harus membangun secara bersama untuk kemajuan hilirisasi sektor pertanian” Tegas Gun sapaan akrab putra daerah Kabupaten Banggai yang saat ini berkarier di Jakarta.

Dalam kesimpulan yang di Sampaikan Rifat Hakim, Selaku moderator bahwa Hilirisasi adalah keharusan untuk memajukan pertanian di Kabupaten Banggai sebagai wujud industrialisasi sektor pertanian.

Tanpa hilirisasi sektor pertanian menjadi halusinasi. Sehingga  diskusi kedepan adalah membangun peta jalan hilirisasi pertanian Kabupaten Banggai untuk menciptakan industrialisasi pedesaan di Kabupaten Banggai. (*)