BANGGAIPOST.COM,Luwuk-Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Banggai, melalui bidang Pemberdayaan Sosial Turun Lapangan (Turlap) melakukan validasi data penerima bantuan di 24 Kecamatan.
Tim validasi data yang diturunkan sebanyak empat Tim, bekerja sejak Rabu hingga Minggu (29/5-2/6/2024).
Informasi tersebut disampaikan Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Aiya Karim,S.Ag kepada Banggai Post, Minggu (2/6/2024.
Dikatakan, upaya ini ditempuh untuk memastikan bantuan program Dinas Sosial tahun anggaran 2024, tepat sasaran.
“Bidang kami telah melakukan verifikasi data kelompok penerima bantuan, sebagaimana tercantum dalam proposal. Selanjutnya yang kami lakukan saat ini memvalidasi data tersebut dilapangan, terkait dokumen identitas, lokasi, dan status lembaga maupun kelompok yang bermohon,”terangnya.
Dalam agenda itu sambung Kabid, Tim juga mengumpulkan kelompok penerima bantuan. Sekaligus memberikan pengarahan mengenai program yang akan diberikan. Agar dipergunakan sesuai peruntukkannya.Tak boleh di alihkan ke kelompok lain, apalagi di jual.
“Saat kunjungan, tim kami mengantongi dokumen verifikasi dan validasi data penerima bantuan, yang ditandatangani Pemerintah Desa dan Kelurahan Setempat. Membuktikan bahwa, lembaga atau kelompok penerima adalah benar-benar valid,”ujarnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan, ruang lingkup lembaga maupun kelompok penerima bantuan yang divalidasi berdasarkan proposal yang masuk yakni, kelompok- kelompok kesenian tradisional, kelompok pengajian, kelompok masyarakat adat, kelompok / Panitia pembangunan rumah ibadah. (Nas)