BANGGAIPOST.COM – Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin, MM, AIFO mengikuti upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan ke-104 yang digelar di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas) Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (1/3/2023).
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia, Tito Karnavian bertindak sebagai Inspektur Upacara, sedangkan Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Satriadi Billy Gunawan bertugas memimpin upacara.
Mendagri hadir di lokasi upacara dengan mengenakan jas berwarna biru yang senada dengan PDH Pemadam Kebakaran.
Acara tersebut dihadiri pula oleh beberapa Pejabat Tinggi Kementerian/Lembaga, Pejabat Tinggi Madya di Lingkungan Kementerian Dalam Negeri, Gubernur, Bupati dan Walikota dari seluruh Indonesia.
Upacara itu mengambil tema Pemadam Kebakaran dan Penyelamat Tangguh, Rakyat Tumbuh, Indonesia Maju.
Dalam amanatnya, Tito mengatakan bahwa petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan harus beradaptasi dalam melakukan pemadam kebakaran dan penyelamatan masyarakat.
“Profesi ini adalah profesi yang mulia, terimakasih sudah mengupgrade diri untuk semua petugas,” sebut Tito.
Petugas juga, sambung dia, harus bisa menguasai teknologi penyelamatan yang sedang berkembang.
“Semoga Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan terus survive, selamat memperingati HUT yang ke-104, semoga kita dalam lindungan Tuhan,” tutup Mendagri di akhir pidatonya.(Dkf)