Lahan Telah Disiapkan, Pemda Banggai Diminta Dorong Pembanguan SMK Migas di Batui

Lahan yang disiapkan warga untuk kepentingan pembangunan SMK Migas di Kecamatan Batui.[Foto:Dokumentasi BanggaiPost]

 

BANGGAIPOST,Batui- Untuk kepentingan pembangunan kualitas generasi masa depan di wilayah Kecamatan Batui, sejumlah kalangan menyatakan kesediaannya berkontribusi memajukan wilayah itu di berbagai sektor. Salah satunya sektor pendidikan.

Sektor ini nilai mereka merupakan kunci memajukan wilayah itu ditengah kencangnya arus industri migas yang digenjot pemerintah.

Sehingga penting bagi Pemerintah Daerah untuk mendorong pembangunan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Migas di Kecamatan Batui.

Untuk kebutuhan itu, wargapun bersedia memberikan lahannya dijadikan tempat Pembanguan sekolah Migas. Lokasinya terletak di Kelurahan Sisipan, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai.

“Untuk kepentingan generasi Batui kedepan, apapun itu kami siap mendukungnya. Lahan sudah kami sediakan sekitar 1 Ha jika Pemerintah Daerah membangun SMK Migas, tempatnya di kelurahan Sisipan,”tutur salah seorang tokoh masyarakat, Saiful Bahri kepada Banggai Post, Minggu (7/11) sembari memperlihatkan lokasi dimaksud.

Menurutnya upaya ini segera ditempuh melalui kerjasama BP Migas, Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dan Pemda Banggai.

“Fokus menitikberatkan pada SMK Migas sesuai dengan potensi yang dimiliki Kecamatan Batui. Sehingga anak-anak memiliki SDM yang mumpuni untuk mengembangkan daerahnya,”ucap Saiful.

Iapun memastikan Output SMK Migas tersebut akan melahirkan generasi- generasi yang siap pakai dengan skill yang dimilikinya.

“Di sini berkembang kilang minyak,amoniak,PLTG, dll. Jadi ini harus disikapi dengan menambah SDM nya dengan membangun SMK, dengan begitu anak daerah memiliki skill yang tak perlu diragukan lagi,”pungkasnya. (NS).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *