Lagi, Dinas Perpustakaan Dapat Bantuan Balai Perpustakaan RI

KOORDINASI: Nampak Kepala Dinas Perpusatakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Banggai Laut Ramli Nadjil didampingi Sekretaris Dinas koordinasi terkait lokasi penempatan bantuan POCADI. (FOTO MOHAMAD IKBAL) 


BANGGAI POST, BALUT- Untuk mendapatkan APBN, tidak perlu banyak mengeluarkan uang daerah untuk berjalanan dinas. Hal ini dibuktikan Dinas Perpusatakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Banggai Laut.

Lewat tangan dingin Kadis Ramli Nadjil, Dinas Perpustakaan mendapat kucuran Dana Alokasi Khusus (APBN) 2023. Setelah mendapat anggaran pembangunan kantor perpusatakaan sebesar Rp. 10 Miliar dari Balai Perpusatakaan RI. Dinas Perpusatakaan dan Kearsipan daerah kembali mendapat bantuan Pojok Baca Digital (POCADI) Tahun 2022.

“Alhamdulillah, bantuan POCADI kalau diuangkan bernilai Rp. 300 juta,” kata Kadis Perpusatakaan Ramli saat ditemui di Kantor Bupati, Senin (19/09).

“Hari ini saya koordinasi ke Pak Bupati terkait lokasi penempatan POCADI. Bupati sangat merespon dan sudah memberikan bagian bawa Gedung Ali Hamid untuk penempatan bantuan POCADI,” ungkap Ramli.

Sekedar diketahui, Pojok Baca Digital (POCADI) adalah perpustakaan yang dilengkapi dengan koleksi tercetak, koleksi digital, rak buku, meja, kursi, karpet, server koleksi digital, komputer, tablet, televisi serta akses internet. POCADI ini nantinya menjadi aset daerah dan menjadi layanan ekstensi dinas perpustakaan untuk ditempatkan di lokasi kegiatan masyarakat. (IK)